Penyebab Kucing Tidak Mau Makan

Mengapa Kucing Tidak Mau Makan ?


Ada beberapa faktor penyebab kucing tidak mau makan. Kondisi ini sangat berbahaya bila kejadian terus berlanjut. Biasanya nafsu makan merupakan gejala klinis dari suatu penyakit, namun tidak menutup kemungkinan karena faktor perubahan makanan, defisiensi vitamin, cacingan dan stres pada kucing. 

Faktor Penyebab Kucing Tidak Mau Makan

Penyakit Kucing
Penyakit kucing yang menyebabkan nafsu makan menurun biasanya terjadi pada penyakit-penyakit yang menyerang sistem pencernaan. Sistem pencernaan mulai dari mulut sampai dengan anus. Gangguan pada rongga mulut dan gigi kucing atau adanya benda asing yang tertelan juga dapat menyebabkan kucing tidak mau makan. Kemudian radang lambung atau gastritis, enteritis, pankreatitis, konstipasi usus dan penyakit saluran pencernaan lainnya juga penyebab kucing tidak mau makan. Disamping itu penyakit metabolisme dan penyakit ginjal ( nefritis intertitialis kronis atau akut, medulo nefritis) juga bisa menyebabkan kucing tidak mau makan.

Perubahan Makanan Kucing
Perubahan menu makanan kucing sering menjadi penyebab nafsu makan menurun. Kucing lain dengan manusia yang sering gonta-ganti makanan. Kebanyakan hewan 9termasuk kucing) jika makanannya di ganti menyebabkan hewan tersebut beradaptasi dan mencoba untuk mengenal kembali makanan yang baru, bahkan terkadang hewan tersebut tidak mau makan sama sekali dengan makanan baru yang kita berikan. Jika kita bermaksud menganti makanan kucing dengan menu yang baru dan memperkecil resiko kucing tidak mau makan, maka lakukanlah secara bertahap dengan mencampur menu yang lama dengan yang baru dengan perbandingan 8 : 2, satu atau dua minggu kemudian diturunkan lagi 6 : 4, kemudian diturunkan lagi 4 : 6, lakukan penurunan perbandingan menu makanan yang lama dengan yang baru secara bertahap sampai seluruh makanannya tergantikan dengan menu makanan yang baru.

Defisensi Vitamin.
Dalam sehari-hari kucing pun membutuhkan vitamin dan mineral untuk kelangsungan hidupnya. Kekurangan vitamin  B1-B6-B12 ( B-komplek) pada kucing dapat menyebabkan nafsu makan menurun. Vitamin B1 berfungsi sebagai penambah nafsu makan, B6 berfungsi sebagai penambah sel darah merah dan B12 berguna untuk merawat syaraf, namun vitamin-vitamin tersebut bekerja sama secara sinergis dan saling mendukung.

Cacingan Pada Kucing
Pada banyak kasus cacingan di kucing terutama cacing oxyuris (kasus parah) menyebabkan nafsu makan pada kucing menjadi turun. Hal ini mungkin disebabkan adanya gangguan penyerapan nutrisi termasuk vitamin dan mineral oleh cacing pada usus kucing. 

Stres Pada Kucing
Stres pada kucing biasanya karena adanya perubahan suhu, perubahan lingkungan, mendapat perlakuan kasar dan faktor hormonal. Stres ini pun dapat memicu hilangnya nafsu makan pada kucing. Adanya tekanan tekanan tertentu menyebabkan syaraf pusat makan yang berada di Nukleus Lateral Hipotalamus menjadi terganggu.

Untuk mengobati hilangnya nafsu makan atau kucing tidak mau makan maka periksa dahulu secara detail penyebabnya. Tingkat kesembuhan dari kucing yang mengalami nafsu makan menurun tergantung pada jenis penyakit yang menyerang kucing serta daya tahan kucing tersebut, karena setiap kucing berbeda-beda.
Demikian artikel penyebab kucing tidak mau makan, semoga bermanfaat


Comments

Popular posts from this blog

RESEP BAKMI ALA BAKMI GAJAHMADA (GM)

Cara Mengcopy Aplikasi Android

Kenapa Sebaiknya Kamu Jangan Nonton Bokep Rame-Rame